InginTauSaja | Negara yang satu ini memang berbeda dengan negara-negara lainnya di dunia, terutama dalam membangun tempat penginapan atau hotel. Setidaknya ada di sana ada lima hotel unik yang ada di negara beribukota Stockholm ini. Tanpa panjang lebar mari kita lihat satu persatu apa saja keunikan dari hotel-hotel tersebut.
Keywords : hotel hotel unik di dunia, hotel unik, hotel, hotel keren, rekomendasi hotel
1. Woodpecker Hotel
Hotel ini berada di kota Vasteras, Swedia, melihat namanya saja seperti nama jenis burung bukan? entah apa maksud sang pembuat menamakan hotel ini sama dengan nama jenis burung itu. Akan tetapi hotel ini tercipta berkat ide brillian seorang seniman bernama Mikail Genberg, yang tidak lain adalah arsitek dibalik pembangunan Hotel Utrer Inn yang juiga berada di Swedia.
Ok, seniman itu memang kreatif, lantas bagaimana caranya agar kita bisa naik ke hotel yang berada di atas pohon oak yang berumur 130 tahun ini? Tenang, tidak perlu kuatir karena hotel unik ini telah menyediakan tali yang stabil yang untuk kita panjat.
2. Kolarbyn
Entah apa yang ada di benak sang pemilik penginapan yang satu ini, mungkin karena merasa bosan membangun penginapan yang modern atau mungin ingin memberikan suasana alami bagi para tamunya. Tetapi yang jelas menurut pemilikinya, Kolarbyn ini dideskripsikan sebagai penginapan yang paling primitif di Swedia. Bisa dimengerti, pasalnya Anda tidak akan mendapatkan fasilitas bintang lima layaknya hotel di tempat ini, bayangan untuk mengahangatkan badan harus membakar kayu Anda sendiri.
Mungkin primitif tetapi relaksasi hidup berdampingan dengan alam benar-benar sensasi tiada tara yang pasti di dapatkan di tempat ini. belum lagi para pengunjung hotel bisa mengikuti safari malam dan menikmati kerajinan tangan yang dibuat oleh penduduk lokal.
3. Floating Hotel
Adalah Salt & Sill yang mewujudkan hotel mengapung ini. Berawal lebih dari 10 tahun dengan pemilik yang bernama Susanna Patrick, perusahaan Salt & Co adalah restoran yang terkenal di Kladesholmen. Semangat mereka untuk makanan yang menjadi titik awal untuk restoran ini diakui dunia internasional, dan sekarang mereka membangun hotel terapung pertama di Swedia. Pada bulan Oktober 2008, hotel ini dibuka di samping Salt & Sill restoran terkenalnya.
Hotel terapung ini dilengkapi dengan 46 tempat tidur dan disediakan pula tempat pertemuan. Di hotel ini para tamu dapat bekerja dan bersosialisasi di lingkungan yang inspiratif, menikmati makanan, minuman dan tidur dengan ditemani oleh suara-suara ombak.
4. Jumbo Stay
Luar biasa? bangunan hotel sudah keluar dari pakem normatif dari kebanyakan arsitektur hotel. Adalah hotel yang satu ini yang bernama Jumbo Stay. Bentuk hotelnya merupakan sebuah pesawat penumpang yang berukuran bsar dan bukan lah pesawat capung. Adalah Boeing 747-200 tahun 1976 yang sudah diubah fungsinya menjadi sebuah hotel penginapan dan lokasi hotel pesawat ini juga tidak jauh dari Bandara Arlanda, Swedia.
Untuk merubahnya jadi sebuah hotel, tak tanggung-tanggung sebanyak 450 kursi yang ada di pesawat diubah menjadi 27 kamar dengan total 75 kasur. Ruang cockpit diubah menjadi kamar suite, dimana tamu bisa memencet tombol sesuka hati mereka tanpa perlu takut akan menyebabkan kecelakaan. Bahkan disediakan cafe juga di hotel ini.
Keywords : hotel hotel unik di dunia, hotel unik, hotel, hotel keren, rekomendasi hotel